Kunjungan Dirjen Dukcapil ke Dinas Dukcapil Kota Yogyakarta
Dirjen Kependudukan Pencatatan Sipil (Dukcapil), Tegar Setyabudi, melaksanakan kunjungan ke Kantor Dinas Dukcapil Kota Yogya Jumat (22/3/2024). Kunjungan ini dalam rangka meninjau pelaksanaan kegiatan Administrasi Kependudukan di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kunjungan Dirjen Dukcapil disambut oleh Singgih Raharjo selaku Penjabat Wali Kota Yogyakarta, Wasesa. SH selaku Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah, Kanjeng Pangeran Haryo (KPH) H. Yudanegara, Ph.D, selaku Kepala Biro Tata Pemerintahan DIY, dan 5 (Lima) Kepala Dinas Dukcapil di DIY.
Dirjen Dukcapil Teguh Setyabudi (tengah), Pj Wali Kota Yogyakarta Singgih Raharjo (kanan), KPH. Yudanegara, Ph.D (Kiri) pada kunjungan di kantor Disdukcapil Kota Yogyakarta (22/3/2024).
Dirjen Dukcapil memberikan pemaparan terkait capaian kinerja Dinas Dukcapil se-DIY terhadap target nasional. Selain memberikan paparan Dirjen Dukcapil juga membuka sesi diskusi, "Kami berusaha untuk melakukan penyempurnaan regulasi agar tidak terjadi penyalahgunaan serta menciptakan Dukcapil yang Prima, Dukcapil Profesional, Responsif dan juga akuntabel" ujarnya
Penjabat Wali Kota Jogja, Singgih Raharjo, mengungkapkan bahwa perkembangan layanan Dukcapil di Kota Yogyakarta sudah sangat bagus. "Administrasi kependudukan di kota Yogyakarta sangat mudah dan cepat, lewat handphone bisa. Layanan sangat bagus dan kepuasan pelanggan menjadi kunci utama bagi kita semua. Tidak hanya di satu titik. tetapi di beberapa titik ada di MPP, di Aplikasi JSS, dan ADM sudah ada di beberapa kemantren.
Kunjungan diakhiri dengan pemberian hibah Blanko KTP-El kepada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Yogyakarta sebanyak 10.000 keping.