Pelayanan Mantul Tenan di Gereja Pugeran
Yogyakarta - Meskipun bukan hari kerja, petugas pencatatan perkawinan Mantul Tenan tetap bertugas untuk melayani permohonan pencatatan perkawinan di Gereja Pugeran pada hari Sabtu, 2 November 2024.
Sebagai informasi, Inovasi Mantul Tenan adalah inovasi layanan pencatatan perkawinan langsung di lokasi perkawinan yang paripurna dari Dindukcapil Kota Yogyakarta. Dalam satu kali permohonan warga non muslim Kota Yogyakarta mendapat beberapa jenis layanan sekaligus yaitu:
- Layanan pencatatan di lokasi perkawinan agama/kepercayaan dan penyerahan 3 dokumen adminduk sekaligus tanpa harus datang ke Dindukcapil. Dokumen yang diserahkan yaitu :
- Kutipan Akta Perkawinan;
- Kartu Keluarga dengan status kawin tercatat;
- Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) dengan status kawin.
- Layanan perubahan /updating data lain dalam KK seperti perubahan tingkat pendidikan, jenis pekerjaan, agama dll.
- Layanan mutasi penduduk bagi pengantin yang berasal dari luar daerah yang menghendaki pindah alamat masuk menjadi penduduk Kota Yogyakarta.
Bagi para calon pengantin non muslim warga Kota Yogyakarta, apabila menginginkan pelayanan Mantul Tenan silakan menghubungi Whatsapp loket perkawinan 089673930804 atau menghubungi lembaga agama terkait.